Stasiun KA Bandara Dibangun di Bekasi, Beginilah Progressnya

Stasiun KA Bandara Dibangun di Bekasi, Beginilah Progressnya - Hallo sahabat BERITA KABAR INDONESIA, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Stasiun KA Bandara Dibangun di Bekasi, Beginilah Progressnya, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel FAKTA, Artikel fakta anak bungsu, Artikel fakta anak kedua, Artikel fakta anak pertama, Artikel fakta bts, Artikel fakta exo, Artikel fakta korea utara, Artikel fakta unik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Baca juga


Tampak depan Stasiun KA Bandara Bekasi

[25/5]. Roker Bekasi saat ini tengah dihebohkan oleh kehadiran Stasiun KA Bandara di Bekasi. Sebenarnya tidak begitu mengejutkan mengingat Railink sendiri memang berwacana akan mengekspansi wilayah Bekasi untuk dioperasikan KA Bandara. Lantas bagaimanakah penampakan stasiun KA Bandara di Bekasi? Sudah sejauh mana progressnya? Tim REDaksi menelusurinya pada Kamis kemarin.

Bangunan Stasiun KA Bandara Bekasi sendiri menyatu dengan bangunan loket selatan Stasiun Bekasi. Menemukannya pun tak sulit karena lokasinya bersebelahan dengan loket KRL Commuter Line. Plang besar dengan logo Railink dan nama Stasiun Bekasi terpampang dengan jelas. Lantas bagaimanakah dengan bagian dalamnya?

Bagian dalam Stasiun KA Bandara Bekasi sangatlah kecil sehingga bisa dibilang ini hanyalah ruang tunggu biasa. Tumpukan bangku terlihat di dalam ruang tunggu. Gate pun terlihat sudah terpasang namun masih belum menyala. Belum terlihat adanya mesin ticketing saat Tim REDaksi mengunjungi Stasiun Bekasi.

Mesin gate yang sudah terpasang di Stasiun KA Bandara Bekasi

Di peron tak terlihat adanya pembangunan untuk KA Bandara. Peron jalur 5 yang kabarnya akan digunakan untuk tempat naik dan turun KA Bandara masih terlihat sama saja seperti biasanya. Masih berperon rendah dan belum ada peninggian peron. Konstruksi pintu masuk KA Bandara ditutup dengan triplek dan terpal biru. 

Konstruksi pintu masuk yang ditutup dengan terpal biru

Belum diketahui secara pasti kapan KA Bandara akan mulai beroperasi di Lintas Bekasi. Sebelumnya sempat diwacanakan KA Bandara akan memulai uji operasi pada bulan April. Namun rencana tersebut ditunda karena infrastruktur yang belum siap. Penolakan pun disuarakan oleh penumpang Lintas Bekasi. 

Penumpang berpendapat saat ini lalu lintas di Lintas Bekasi sudah cukup padat dengan masih tercampurnya perjalanan KRL dan KA jarak jauh. Kehadiran KA Bandara dikhawatirkan akan membuat lalu lintas di Lintas Bekasi semakin padat yang akhirnya akan memperburuk keadaan.


RE Digest | Bayu Tri Sulistyo


Sekianlah artikel Stasiun KA Bandara Dibangun di Bekasi, Beginilah Progressnya kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Stasiun KA Bandara Dibangun di Bekasi, Beginilah Progressnya

Postingan terkait: