Dalam rangka memperingati HUT TNI yang ke-72, Polsek Bantarsari Polres Cilacap Polda Jawa Tengah memasang banner ucapan Hari Ulang Tahun ( HUT ) Tentara Nasional Indonesia ( HUT ) ke-72 di depan Markas Komando (Mako) Polsek Bantarsari, Kamis (21/09/2017).
Pemasangan banner ucapan HUT TNI yang ke-72 ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan kerja yang sinergis dan kebersamaan antara TNI dan POLRI pada umumnya, khususnya personil Polsek Bantarsari dan Koramil Kawunganten.
“Diharapkan aparat selalu menjalin hubungan yang bersatu padu dan saling bekerja bersama dalam menciptakan dan memelihara situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif khususnya di wilayah hukum Polsek Bantarsari”, ujar Kapolsek Bantarsari dilansir tribratanewscilacap.
Adanya perbedaan pendapat dalam memutuskan suatu permasalahan menjadi hal yang wajar ketika sedang melaksanakan tugas. Namun, hal tersebut bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menjaga keutuhan NKRI.
Kepala Kepolisian Polres Cilacap AKBP Yudo Hermanto, S.I.K. melalui Kapolsek Bantarsari IPTU Suwarna menambahkan bahwa pemasangan banner HUT TNI ke 72 ini merupakan bentuk penghormatan pihak Kepolisian kepada TNI dan sekaligus mengucapkan selamat kepada TNI yang telah berusia 72 tahun.
”Diharapkan untuk kedepannya TNI Polri saling mempererat keharmonisan dan saling berdampingan dalam menjaga keutuhan dan keamanan NKRI ”, Ujar Kapolsek Bantarsari.
Penulis Polsek Bantarsari
Sekianlah artikel Polsek Bantarsari Pasang Banner Meriahkan HUT TNI ke-72 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Polsek Bantarsari Pasang Banner Meriahkan HUT TNI ke-72