ReOnkPost.com, Cilacap - Guna mengantisipasi peredaran narkoba dikalangan prajurit TNI yang bertugas di satuan Teritorial, Kodim 0703/Cilacap bersama tim BNNK Cilacap melaksanakan tes urine dadakan di Markas Kodim 0703/Cilacap, Jl. Jenderal Soedirman No. D-1 Cilacap, Senin (27/11/2017).
Pemeriksaan ini juga dalam rangka melakukan pengawasan terhadap anggota TNI terutama bagi mereka yang berada di jajaran Kodim 0703/Cilacap
Mewakili Dandim 0703/Cilacap, Danramil 08/Adipala Kapten Inf. Tukimin didampingi Dan Unit Intel, Lettu Inf. Durizal mengungkapkan, "Kami bekerjasama dengan tim BNNK Cilacap, melakukan tes urine secara dadakan. Ini bertujuan agar pelaksanaan tes ini berjalan apa adanya," ungkapnya.
Lebih lanjut, Dan Unit Intel Kodim 0703/Cilacap, Lettu Inf Durizal menjelaskan, kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dari perintah komando atas. Apabila nantinya ada anggota TNI yang terbukti terlibat dalam masalah narkoba, maka akan diberikan tindakan tegas berupa sanksi pemecatan. Hasil tes urine ini bisa langsung diketahui hasilnya karena di cek langsung untuk lebih mendapatkan kepastian.
"Tidak akan ada yang kita tutup-tutupi dari hasil tes urine ini. Bila ada prajurit yang terlibat Narkoba, maka akan diproses sesuai hukum yang berlaku,” papar Lettu Inf. Durizal.
Ia menambahkan, dalam mensukseskan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di lingkungan Kodim 0703/Cilacap, dirinya berharap tidak ada anggota yang positif menggunakan narkoba. Sebab, anggota TNI adalah garda terdepan menjaga keamanan di masyarakat
"Negara telah menyatakan perang terhadap narkoba. Karenanya, sebagai salah satu komponen bangsa Kodim 0703/Cilacap akan mendukung penuh setiap kegiatan pemberantasan narkoba, khususnya di kalangan prajurit," tandasnya.(gus)
Sekianlah artikel Antisipasi Narkoba, Markas Kodim 0703/ Cilacap Disidak kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Antisipasi Narkoba, Markas Kodim 0703/ Cilacap Disidak