ReOnkPost, Cilacap - Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji bersama Wakil Bupati Syamsul Aulia Rahman yang telah resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cilacap periode 2017 - 2022, mengikuti Apel Pagi Bersama karyawan dan karyawati Jajaran Pemkab Cilacap di Halaman Pendopo wijayakusuma Cakti, pada (21/11/17)
Bupati Cilacap Tato suwarto Pamuji dalam amantnya mengatakan,bahwa apel pagi hari terasa istimewa dan berbeda,karena telah hadir wakil Bupati Cilacap yang baru Syamsul Aulia Rahman.Kehadiran Syamsul Aulia Rahman dalam apel pagi berbeda dari sebelumnya, jika selama ini apel pagi sebagai PNS, namun sekarang sebagai Wakil Bupati, maka perannya sekarang semakin berat, luas dan smakin kompleks.
Semoga dengan ilmu pemerintahan dan pengalamanya selama sebagai PNS dapat diterapkan secara optima,guna menunjang kesuksesan dalam pembangunan roda Pemerintahan Kabupaten Cilacap.
Bupati Tato suwarto Pamuji juga mengajak dan mohon dukungan seluruh elemen masyarakat bersama Aparatur Pemkab Cilacap, dalam mengemban amanahnya lima tahun kedepan, untuk membangun Cilacap lebih maju dan sejahtera.
Sementara itu,pada kesempatan tersebut juga di lakukan Penyerahan Nomor Pokok Wajib Zakat-NPWZ Bupati Cilacap H.Tato Suwarto Pamuji,setelah Bupati menunaikan zakat Profesinya pada BAZNAS,yang diserahkan oleh Wakil Ketua BAZNAS Cilacap H.Muchsin.
Usai Apel Pagi dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dengan berjabat tangan secara bergantian seluruh peserta apel kepada Bupati Cilacap H.Tato Suwarto Pamuji dan Wakl Bupati Cilacap Syamsul Aulia Rahman, dan makan bersama di Pendopo setempat.(Arin)
Sekianlah artikel Apel Pagi Bersama Wakil Bupati Cilacap Yang Baru kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Apel Pagi Bersama Wakil Bupati Cilacap Yang Baru